Headphone dan Earphone Miliki Bahaya yang Sama untuk Telinga

Pesona Moderato FM Madiun

Headphone dan Earphone Miliki Bahaya yang Sama untuk Telinga

Banyak orang yang percaya bahwa penggunaan headphone bisa lebih aman dibanding earphone. Hal ini dipercaya pasalnya headphone memiliki ukuran yang lebih besar sehingga dapat meminimalisir terjadinya gangguan pendengaran.

Namun, hal tersebut dibantah oleh dokter spesialis telinga hidung tenggorokan, bedah kepala dan leher dari RS Pondok Indah – Bintaro Jaya, Hably Warganegara.

“Sampai saat ini masih sama saja,” kata Hably kepada Health Liputan6.com.

Menurut Hably, baik headphone maupun earphone sama-sama mendatangkan risiko gangguan saraf pendengaran. Risiko ini bisa terjadi bila si penggunanya tidak memerhatikan volume dan durasi memakainya.

“Jadi, sampai saat ini, secara teknis belum ada yang membuktikan mana yang lebih bagus,” Hably melanjutkan.

Sekalipun headphone dinilai lebih baik lantaran lebih menutup suara bising dari luar atau dengan kata lain kedap suara.

“Justru kalau kedap suara, lebih kencang suaranya sampai ke telinga. Itu tetap bisa memengaruhi pendengaran,” ujarnya.

Begitu juga sebaliknya. Ketika ditanya mana yang lebih cepat mendatangkan risiko permasalahan tersebut, Hably hanya menjawab,

“Sama. Belum ada penelitian soal itu. Penelitian mengenai kerusakan telinga yang disebabkan (earphone dan headphone) berdasarkan tipe-tipenya,” terang Hably.

Hably menjelaskan bahwa gangguan saraf pendengaran bisa terjadi karena dua hal. Volume yang semakin tinggi dan paparan yang terlampau sering dapat menyebabkan kerusakan pada telinga.

www.merdeka.com

Have your say