Sains Membuktikan Healing di Alam Terbukti Ampuh

Pesona Moderato FM Madiun

Sains Membuktikan Healing di Alam Terbukti Ampuh

Banyak orang memilih alam terbuka seperti pegunungan atau pantai sebagai tempat healing. Mengapa demikian?

Berjalan-jalan di alam terbuka ternyata terbukti mengurangi stres, menurunkan tekanan darah, dan mengurangi kecemasan. Tak hanya itu, berjalan-jalan di area terbuka juga membuat tidur dan fokus serta memori menjadi lebih baik.

Hal itu berkaitan dengan bagian otak yang berkaitan dengan emosional, disebut dengan amigdala. Bagian itu ternyata tidak terlalu aktif pada mereka yang tinggal di pedesaan.

Namun, hal tersebut bukan semata-mata penyebabnya. Malah bisa jadi sebaliknya, orang dengan amigdala yang kurang aktif cenderung tinggal di pedesaan.

Mengutip dari cnnindonesia.com dalam sebuah penelitian, terdapat para sukarelawan yang secara acak diminta untuk berjalan-jalan di area seperti pusat perbelanjaan atau di area alami seperti hutan Grunewald di Berlin. Sebelum berjalan, mereka harus menuntaskan sejumlah pertanyaan dan pemindaian MRI. Tak hanya asal berjalan, para peneliti juga meminta sukarelawan berjalan dengan rute tertentu tanpa berhenti dan melihat ponsel mereka.

Setelah melakukan itu, otak para sukarelawan kembali dipindai menggunakan MRI dengan tambahan tugas yang memicu stres, beserta pertanyaan lainnya. Hasil pemindaian MRI menunjukkan pengurangan aktivitas di amigdala setelah berjalan-jalan di hutan.

Lebih lanjut, para sukarelawan yang berjalan di hutan juga dilaporkan punya fokus dan menikmati perjalanannya daripada yang di kota. Di saat yang sama, para peneliti juga menemukan, sukarelawan yang berjalan di kota tidak mengalami penurunan aktivitas amigdala.

Baca artikel selengkapnya di sini: https://www.cnnindonesia.com/teknologi/20220923161957-199-851847/sains-buktikan-healing-di-alam-itu-ampuh.

Have your say