NIDJI, KING OF SOUNDTRACK IS BACK
Kamu percaya ngga sih sama cinta pada pandangan pertama? Perasaan cinta yang bahkan sudah muncul diawal pertemuan ini adalah sebuah hal yang mungkin loh. Karena ganteng atau cantik, karena sikap atau perilakunya, cara bicaranya. Dan semua hal tentang cinta sangat memungkinkan untuk menjadi inspirasi dalam sebuah karya. Ngga beda juga sama Nidji yang selalu cerdas mengutarakan perasaan jatuh cinta maupun patah hati, dalam sebuah karya.
Pertemuan tak sengaja dengan sutradara dan produser film Indonesia yang dikenal dengan karya-karya film remajanya Sunil Soraya, membawa Nidji yang lagi sibuk menggarap album ke-5 nya “LOVE, FAKE & FRIENDSHIP” ini untuk kembali menilik pasar Original Soundtrack. Nidji yang pernah bekerjasama dengan Sunil Soraya dalam penggarapan Soundtrack Tenggelamnya Kapal Van der Wijck ini, melihat stock scene dari film yang dibuat oleh Sunil Soraya dan Raditya Dika. Dan rupanya Gayung Bersambut. Ngga butuh waktu lama, Nidji terinspirasi untuk bikin lagu seperti cerita yang ada di film tersebut.
Akhirnya terciptalah Single “Bila Bersamamu” sebuah lagu riang yang merefleksikan betapa dahsyatnya ketika merasa jatuh cinta. Sunil Soraya dan Raditya Dika pun ngga bisa menyanggah lagi kepiawaian Nidji dalam meracik soundtrack sebuah film. Ya pantes aja sih kalo Nidji dapat sebutan The King Of Soundtrack. Bahkan, dengan didapuknya lagu “Bila Bersamamu” ini, mengukuhkan Nidji menjadi band dengan karya soundtrack terbanyak loh. Dan single “Bila Bersamamu” ini resmi masuk di lagu latar dari film yang rencananya akan dilepas di bioskop pada April 2017 ini.
Officially, lagu ini secara resmi dilepas dibawah label Musica Studios untuk bisa kamu nikmati di radio-radio kesayangan kamu Pesona Fm dan Moderato Fm, serta exclusively selama 3 bulan di platform digital.