Awal Pekan Tetap Bisa Semangat, Stop Benci Hari Senin!

Pesona Moderato FM Madiun

Awal Pekan Tetap Bisa Semangat, Stop Benci Hari Senin!

Hari Senin merupakan awal dimulainya kembali segala aktivitas pekerjaan ataupun sekolah setelah libur akhir pekan. Mungkin bagi sebagian orang termasuk kamu, bertemu kembali dengan Senin terasa sebagai hal yang menyebalkan. Padahal jika dipikir-pikir tidak ada sesuatu yang perlu ditakutkan di hari tersebut. Bagi kamu yang beranggapan seperti itu bisa jadi karena kamu belum siap beraktivitas kembali. Bagi kamu yang merasa malas menghadapi kenyataan bahwa hari ini adalah Senin, mungkin bukan tanpa alasan kamu membenci hari tersebut. Tapi bukan tidak mungkin juga kamu bisa semangat untuk menghadapi hari senin.

Sebenarnya ada beberapa hal yang harus Kamu ketahui supaya Kamu tidak membenci hari Senin yaitu:

1. Senin Merupakan Hari Paling Produktif

Jangan sampai kamu melewatkan Senin begitu saja, apalagi dengan rasa malas. Sehingga penting untuk kamu ketahui bahwa riset dari Red Letter Days for Business, menunjukkan bahwa sepertiga orang akan melakukan pekerjaan terbaiknya di hari tersebut.

2. Kembali Segar, Saat Terbaik Mengejar Target

Sebenarnya merupakan kesalahan besar jika kamu merasa tidak semangat di Senin pagi. Sebab setelah libur akhir pekan satu atau dua hari, seharusnya pikiran serta badan kamu sudah kembali segar. Hal tersebut membuat aktivitas pekerjaan, kuliah, ataupun sekolah menjadi lebih semangat. Selain hal tersebut Senin merupakan hari yang sangat sesuai bagi Kamu untuk memulai kembali menjalankan hal-hal yang belum sempat terealisasikan di minggu lalu. Misalnya seperti memulai kembali diet tidak makan gorengan atau mengurangi jajan.

3. Target Awal Menurunkan Berat Badan Berhasil

Jika kamu memiliki niat untuk diet ataupun menurunkan berat badan, namun belum juga terealisasikan, maka Senin pagi merupakan hari yang tepat untuk memulai target kamu. Riset menunjukkan bahwa berhasilnya seseorang dalam menjaga atau menurunkan berat badan saat memulai menjaga pola makan atau olahraga di Senin pagi.

4. Kemurungan Senin Pagi Hanya Mitos

Tidak dibenarkan bahwa seseorang murung serta sedih di Senin pagi. Hal tersebut sesuai dengan studi dari Institute of Work Psychology di Sheffield University yang mengungkapkan bahwa kemurungan di Senin pagi hanya sebagai mitos.

5. Jalani Akhir Pekan Sewajarnya

Dapat dipastikan bahwa sebagian besar orang menyambut hari libur mingguan atau akhir pekan dengan berlebihan, sehingga melakukan suatu hal untuk kesenangan. Boleh saja kamu berlibur atau mencari kesenangan di akhir pekan kamu untuk menghilangkan penat setelah lima hari beraktivitas. Namun tetap harus sewajarnya saja, supaya Senin pagi tidak merasa lelah.

Sumber : https://www.trippers.id/awal-pekan-tetap-bisa-semangat-stop-benci-hari-senin/

Have your say