Berikut Rekomendasi Film Akhir Pekan tentang Tersesat di Hutan Mencekam

Pesona Moderato FM Madiun

Berikut Rekomendasi Film Akhir Pekan tentang Tersesat di Hutan Mencekam

Film berlatar hutan belantara seringkali mengangkat kisah tentang kejadian horor, mistis, hingga petualangan mengerikan. Yang bikin lebih mendebarkan, film survival berlatar hutan ini menampilkan upaya para aktor bertahan hidup serta menghindari hal-hal membahayakan.

Dari sekian banyak judul yang pernah rilis, berikut rekomendasi film tentang tersesat di hutan yang bisa Anda tonton melalui berbagai layanan streaming legal.

1. Jungle (2017)
Disutradarai Greg Mclean, film Jungle genre adventure diangkat berdasarkan kisah nyata seorang petualang asal Israel, Yossi Ghinsberg ketika menjelajah hutan Amazon. Berlatar tahun 1980-an, Yossi Ghinsberg (Daniel Radcliffe) melakukan perjalanan ke Bolivia untuk menuju Amazon. Ketika sampai di penginapan, Yossi bertemu Karl (Yasmin Kassim). Karl memberi tahu bahwa di dalam hutan ada suku Indian. Sayangnya, Yossi dan dua penjelajah lain justru tersesat dan mengalami berbagai masalah hingga harus bertahan hidup.

2. The Forest (2016)
The Forest arahan sutradara Jason Zada mengusung genre horor thriller, dengan latar lokasi hutan Aokigahara di bagian barat laut Gunung Fuji yang dikenal menjadi tempat bunuh diri. Sara Price (Natalie Dormer) mendapat kabar dari kepolisian Jepang bahwa kembarannya tewas setelah masuk ke Aokigahara. Ia pun segera melakukan penelusuran ke dalam hutan. Seorang pemandu bernama Michi (Yukiyoshi Ozawa) meminta Sara agar tidak bermalam di hutan. Tapi setelah Michi pergi, Sara mulai merasakan hal aneh sampai dirinya ikut tersesat.

3. The Revenant (2015)
Film The Revenant bergenre adventure karya sutradara Alejandro Gonzalez Inarritu menceritakan tentang petualangan paling menantang dari Hugh Glass (Leonardo DiCaprio). Suatu hari, Hugh Glass sebagai pemandu hutan membawa rombongan yang ingin berkemah. Tapi siapa sangka bahwa tenda rombongan itu diserang hewan buas. Hampir seluruh anggota rombongan meninggalkan Hugh Glass yang terluka akibat serangan. Meski berhasil selamat, ia tetap merasa kesal dan berniat balas dendam.

4. The Sea of Trees (2015)
Rekomendasi film tentang tersesat di hutan berikut ini ada The Sea of Trees genre drama misteri besutan sutradara Gus Van Sant. Arthur Brennan (Matthew McConaughey) dan Naomi Watts (Joan Brennan) merupakan dua pria dari negara berbeda yang sangat niat pergi ke hutan Aokigahara untuk bunuh diri. Saat bertemu di hutan, keduanya mengurungkan niat bunuh diri dan jadi bersahabat saling cerita satu sama lain. Namun mereka harus tersesat karena hutan tersebut terlalu luas.

5. Backcountry (2014)
Mengusung genre thriller horor, film Backcountry karya sutradara Adam MacDonald diadaptasi dari kisah nyata serangan beruang yang dialami pasangan backpacker. Alex (Jeff Roop) dan Jenn (Missy Peregrym) merupakan sepasang kekasih yang sedang berpetualang di hutan Blackfoot Trail. Karena salah arah, keduanya tersesat. Titik lokasi mereka pun berada di bagian hutan terdalam. Selain mulai kehabisan stok makanan dan minuman, Alex serta Jenn harus waspada terhadap serangan beruang buas.

6. The Blair Witch Project (1999)
The Blair Witch Project bergenre supranatural horor merupakan film arahan sutradara Daniel Myrick dan Eduardo Sanchez. Diceritakan tiga orang mahasiswa sedang membuat dokumenter di Black Hills Forest untuk menelusuri dongeng Blair Witch. Di tengah ekspedisi, ketiganya tersesat dan menghilang. Satu tahun berlalu, alat rekaman ketiga mahasiswa itu ditemukan. Ketika diselidiki, video mereka menampilkan beberapa suasana misterius yang terjadi di hutan tersebut.

7. Far from Home: The Adventures of Yellow Dog (1995)
Disutradarai Phillip Borsos, Far from Home: The Adventures of Yellow Dog merupakan film keluarga bergenre petualangan. Rekomendasi film tentang tersesat di hutan ini menceritakan Angus (Jesse Bradford) dan anjingnya yaitu Yellow yang harus bertahan hidup. Angus terjebak berminggu-minggu di hutan belantara, sementara orang tua mereka masih berupaya mengirim tim penyelamat agar bisa menemukannya.

Sumber: https://www.cnnindonesia.com

Have your say